Sabtu, 26 Mei 2012

Jagoan Atletik Indonesia Sukar Lolos ke Olimpiade

TEMPO.COJakarta - Kepala Bidang Pembinaan Prestasi Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Boedi Darma Sidi mengatakan peluang Indonesia untuk bisa lolos ke olimpiade tipis. Mulai hari ini sampai 14 Mei sembilan atlet atletik Indonesia akan mengikuti kejuaraan Grand Prix Asia di Thailand yang merupakan turnamen kualifikasi olimpiade.

Kejuaraan Grand Prix Asia ini diselenggarakan di tiga kota yaitu Bangkok, Kanchanaburi dan Chonburi. “Perkembangan atlet memang baik kalau melihat track record SEA Games, tapi untuk lolos kualifikasi olimpiade mesti banyak belajar. Bisa dibilang peluang kita kecil tapi masih menunggu hasil kualifikasi,” kata Boedi di Jakarta, Selasa 8 Mei 2012.

Sembilan atlet yang akan mengikuti kualifikasi tersebut adalah Maria Londa pada nomor lompat jauh; Fadlin, Farel Oktaviandi, Fernando Lumain, dan Suryo Agung Wibowo pada nomor estafet; Triyaningsih pada maraton; Tri Setyo Utami pada lari 100 meter putri; Dedeh Erawati pada nomor lari gawang 100 meter putri dan Heru A Striyanto pada lari 400 meter putra. Selain estafet, Suryo Agung Wibowo dan Fadlin juga akan bertanding pada lari 100 meter putra.

Setelah mengikuti turnamen kualifikasi di Thailand, para atlet tersebut akan mengikuti turnamen kualifikasi olimpiade lagi di Taiwan pada 26-27 Mei mendatang. “Dalam dua kualifikasi tersebut, kami akan mengejar limit waktu yang ditetapkan oleh International Athletic Federation agar bisa lolos olimpiade,” kata Boedi.

Boedi menyatakan walaupun peluang tipis, semua atlet memiliki kans yang sama untuk bisa lolos. Tidak ada atlet yang dijagokan atau memiliki kapabilitas lebih tinggi dibandingkan atlet lainnya.

Indonesia masih berkesempatan meraih tiket olimpiade melalui mekanisme wild card. Namun PB PASI masih menunggu hasil kualifikasi untuk menentukan apakah Indonesia mendapatkan jatah wild card atau tidak.


SELASA, 08 MEI 2012 | 20:47 WIB
http://www.tempo.co/read/news/2012/05/08/103402527

Tidak ada komentar:

Posting Komentar